indosat durasi


salah satu hal cukup menguntungkan bagiku karena internet dengan indosat durasi cukup murah. murah karena untuk pulsa 5 ribu yang dibeli seharga 6 ribu, aku bisa berinternet selama 4 jam, jadi kalau dihitung harga perjamnya 1500. hmm…sesuatu yang menguntungkan daripada aku pergi ke warnet yang perjam 3000 hanya untuk browsing ringan. tapi ada harga ada rupa, karena kecepatan download yang cukup lambat, untuk download rapidshare maksimal hanya 10 kbps.
hal lain yang aku sukai adalah pengaturannya di komputerku cukup mudah. tinggal tancap langsung terdeteksi sebagai usb modem. beruntung aku mengunakan mac osx jadi tidak perlu pc suite segala
caranya mengisi telephone number dengan *99# , padahal waktu pakai leopard aku memakai *99*1# dan saat pindah ke snow leopard menjadi tidak bisa, entah apa penyebabnya. account name dan password diisi dengan indosat@durasi. dan tahap yang tidak boleh dilupakan adalah klik advanced, pilih vendor generic model gprs (gsm/3g) dan apn indosatgrs
yang kupikirkan adalah kadang kadang setingan sebelumnya tidak terdeteksi, sehingga harus membuat setingan baru walaupun sama persis. bukan sesuatu yang sulit tapi cukup merepotkan. tapi ketika memakai leopard hal ini tidak terjadi
0 Komentar (indosat durasi)
Posting Komentar
kalau komentar jangan spam, sara, link porno, dan hal hal tidak etis lainnya
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda